Kamis, 07 Februari 2019

Ternyata Ada Istilah Gempa Pembuka, Apa itu?

Berita Terbaik - Indonesia yang dikenal sebagairing of fire menjadi negara yang rawan akan bencana alam. Salah satu bencana alam yang baru-baru ini dialami adalah gempa bumi. Istilah yang paling dikenal oleh masyrakat hanya gempa bumi dan gempa susulan.
Ternyata, selain dua istiah itu ada pula istilah gempa pembuka. Menurut peneliti di BMKG, Daryono, gempa pembuka biasa terjadi pada zona dengan seismisitas rendah atau secara statistik kegempaan memiliki nilai b-value rendah.
Karateristik berikutnya adalah adanya migrasi titik hiposenter gempa yang semakin cepat menuju titik inisiasi lokasi estimasi gempa utama (mainshock). Semakin mendekati waktu terjadinya gempa utama, maka aktivitas gempa pembukanya akan makin banyak.
Ciri lain adalah munculnya aktivitas gempa-gempa yang mirip atau disebut sebagai repeaters. Untuk diketahui, repeatersmerupakan serangkaian gempa yang terus terjadi secara berulang-ulang di tempat yang relatif 'sama' di suatu zona tertentu dekat lokasi yang diduga sebagai lokasi gempa utama.
Fenomena tersebut menggambarkan adanya proses pembebanan (loading) yang semakin lama semakin intensif sebelum gempa utama terjadi. 
"Analoginya mirip kalau kita mau mematahkan sepotong kayu. Secara perlahan-lahan ada retakan-retakan kecil di sekitarnya sebelum benar-benar patah," tulis Daryono dalam postingan di Facebook, Selasa (5/2).
"Umumnya, gempa kuat dengan Magnitudo > 8,0 hampir pasti dapat diamati gempa pembukanya. Sebagai contoh adalah gempa Tohuku M=9.1 pada 2011, gempa Chili M=8,8 pada 2010, dan gempa Chili M=8,1 pada 2014. Beberapa gempa dahsyat ini memiliki aktivitas gempa pembuka yang teramati dengan jelas 3 bulan sebelumya," tambahnya.
Salah satu gempa yang ia amati adalah gempa tektonik yang mengguncang wilayah Kepulauan Batu dan Mentawai, Sumatera pada Selasa, 5 Februari 2019, pukul 02.29 WIB.
"Gempa ini merupakan jenis gempa megathrust dangkal dengan mekanisme sumber sesar naik (thrust  fault)," lanjutnya.
Hingga Selasa siang, lanjutnya, beberapa praktisi kebencanaan dan media menanyakan apakah kedua aktivitas gempa tersebut merupakan gempa pembuka (foreshocks) di Segmen Mentawai? Menurutnya, tidak mudah mengatakan sebuah aktivitas gempa sebagai gempa pembuka atau bukan.
Namun, ia mengimbau kepada masyarakat untuk tetap tenang dan waspada. Tidak perlu takut dan panik. Secara alamiah, gempa Mentawai suatu saat akan terjadi tapi entah kapan waktu terjadinya.


Sumber : Akurat.co

Ma'ruf Amin Hadiri Deklarasi Arus Baru Muslimah

Berita Terbaik - Calon Wakil Presiden RI 2019-2024 KH Ma'ruf Amin menghadiri Deklarasi Nasional Arus Baru Muslimah di Balai Kartini Jakarta, Minggu (23/9) malam.
Ma'ruf Amin tiba di lokasi acara sekitar pukul 19.00 WIB mengenakan jas warna putih, sarung warna kecokelatan dan peci hitam.
Cawapres yang berpasangan dengan Capres Joko Widodo dengan nomor urut 01 itu tiba bersamaan dengan Tim Kampanye Nasional Jokowi-Ma'ruf Amin, Erick Thohir Erick datang dengan mengenakan kemeja, celana panjang dan peci warna hitam.
Sementara itu dalam deklarasi yang dipimpin Ketua ABM Munifah Syanwani menyatakan bahwa ABM se-Indonesia mendukung sepenuhnya, berjuang sekuat tenaga, bekerja sepenuh hati merapatkan barisan dan menyatukan langkah untuk memenangkam pasangan Capres Cawapres Jokowi-Ma'ruf.
"ABM bersama umaro dan ulama membangun bangsa menuju Indonesia yang maju, cerdas dan berkah," kata sejumlah wakil yang menyatakan deklarasi.
Pilpres 2019 diikuti dua pasangan calon yaitu Jokowi-Ma'ruf dengan nomor urut 01 dan pasangan Prabowo-Sandiaga dengan nomor urut 02. Pemungutan suara untuk Pilpres 2019 akan dilakukan pada 17 April 2019.[]

Sumber : Akurat.co

Ussy Sulistiawaty Punya Trik Bikin Anak Lebih Berani dan Mandiri

Berita Terbaik - Setiap orangtua tentu ingin memiliki anak dengan karakter yang baik. Itu bisa menghantarkan anak menjadi jadi unggul dalam banyak hal.
Menurut Ratih Ibrahim, seorang Psikolog Klinis, salah satu cara terbaik yaitu dengan ikut terlibat dalam proses eksplorasi, dan lebih banyak mengatakan 'Iya Boleh' terhadap apa yang diminta sang buah hati.
"Jika orangtua mendorong si kecil untuk bereksplorasi secara tepat, sesuai dengan usia dan tahapan perkembangan, tentu akan membantu si kecil untuk mengembangkan potensi karakter penting," ucapnya di Jakarta Pusat, Kamis, (7/2).
Hal tersebut ternyata dilakukan juga oleh istri Andhika Pratama, Ussy Sulistiawaty. Terkenal suka melarang anak, kini ia lebih membiarkan anak melakukan aktivitas setiap harinya.
"Aku awalnya memang suka melarang, tapi sekarang dengan tahu manfaat dari anak untuk membebaskan eksplorasi, aku lebih bebasin anak. Tapi, tetap dengan aturan-aturan yang aku terapkan, seperti melarang bermain di pinggir kolam," ucapnya.
Alhasil, penerapan tersebut berhasil menjadikan Sheva Elmira Lorrenia, anak bungsunya, lebih berani dan lebih aktif.
"Walaupun beda jauh dengan kakaknya, tapi si Sheva lebih berani dalam segala hal. Seperti, sebelum mau tidur, si Sheva menepuk-nepuk kakanya untuk segera tidur," lanjutnya.
Jadi, jika anak lebih dibebaskan untuk bereksplorasi seperti yang dilakukan Ussy, ia akan menjadi lebih mandiri, berani, serta percaya diri dalam situasi apapun.[]

Sumber : Akurat.co

West Ham Selidiki Suporter yang Ujarkan Kebencian terhadap Salah

Berita Terbaik - Klub Liga Primer Inggris yang berbasis di London, West Ham United, bersiap untuk menyelidiki suporter yang melancarkan teriakan kebencian terhadap penyerang LiverpoolMohamed Salah. West Ham berkomitmen untuk menghukum pelaku tersebut dengan larangan seumur hidup untuk datang ke markas mereka.
Fuck moslem,” adalah teriakan yang terdengar dari tribun ketika Salah mengambil sepakan pojok dalam laga imbang 1-1 antara West Ham dan Liverpool di Stadion London, 5 Februari lalu.
Penyelidikan ini terjadi setelah salah seorang warganet memuat video teriakan tersebut melalui akun Twitter-nya. “Saya menyaksikan pertandingan antara West Ham vs Liverpool dan saya merasa jijik dengan apa yang saya dengarkan. Orang seperti ini tidak punya tempat dalam masyarakat kita,” tulis warganet dengan nama akun Sadat Yazdani itu.
West Ham bereaksi dengan menyebut bahwa aksi mereka tidak akan mentoleransi untuk perilaku kekerasan dan pelecehan para suporternya. Klub tersebut juga menegaskan bahwa mereka adalah klub yang terbuka untuk orang dari latar belakang berbeda-beda.
“Setiap orang yang diidentifikasikan melakukan serangan akan dilaporkan ke polisi dan menghadapi larangan seumur hidup untuk masuk ke Stadion London,” ucap West Ham dalam pernyataan resminya sebagaimana dipetik dari BBC. “Tak ada tempat untuk perilaku seperti itu di stadion kami.”
Kasus Salah merupakan rangkaian ujaran kebencian yang terjadi di Liga Primer Inggris. Pada Oktober tahun lalu, pemain Manchester City, Raheem Sterling, mengaku menerima perlakuan rasis saat membela timnya dalam laga tandang menghadapi Tottenham Hotspur.[]


Sumber : Akurat.co

    Simeone Puji Performa Morata meski Gagal Cetak Gol

    Berita Terbaik - Alvaro Morata melakukan debut untuk Atletico Madrid saat menyambangi markas Real Betis. Sayang, Morata gagal membantu Atletico menghindar dari kekalahan dalam laga.
    Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Benito Villamarín, Minggu (3/1)malam WIB, pelatih Atletico, Diego Simeone langsung menjadikan Morata sebagai starter.
    Sayang, Morata tampil tidak sesuai harapan. Hasilnya, Atletico pun harus menelan kekalahan. Meski demikian, Simeone masih salut dengan performa Morata.
    "Morata bermain sangat baik mengingat ini adalah pertandingan pertamanya," kata Simeone, sebagaimana diberitakan Reuters.
    "Kami berharap dia dapat memberikan kontribusi lebih banyak kepada tim setelah dia menghabiskan waktu lebih lama bersama kami," sambungnya.
    Kekalahan ini membuat Atletico tertinggal enam poin dari Barcelona. Kendati demikian, Simeone mencoba untuk bersikap optimistis.
    "Saya mencoba untuk optimistis, paling tidak kami hanya ketinggalan enam poin dan jaraknya bisa lebih besar lagi," lanjutnya.[]


    Sumber : Akurat.co