Kamis, 30 Januari 2020

Benarkah Bermain Gadget Berlebihan Bisa Akibatkan Mata Jadi Buta?

Berita Terbaik - Bermain Gadget berlebihan selalu dikait-kaitkan dengan kebutaan. Terkait hal tersebut, dokter spesialis mata, dr. Nina Asrini Noor, Sp. M, mengatakan hal tersebut tidak sepenuhnya benar.
"Itu hoax, ada banyak kondisi mata yg bisa berhububgan dengan kebutaan. Tapi untuk aktivitas dengan gedget sebenarnya pengaruhnya tidak secara langsung dengan kebutaan," katanya kepada AkuratHealth, Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Rabu, (29/1).
Menurutnya, bermain Gadget terlalu lalu lebih berhubungan langsung dengan gangguan air mata salah satunya. Jika dibiarkan terus menerus, pada umumnya akan diawal dengan gangguan fungsi Penglihatan, hingg ketajaman Penglihatan menurun.
Dan, jika sudah muncul gejala-gejala tersebut namun tetap diabaikan juga oleh orang yang bersangkutan, bisa akan terjadi kerusakan pada permukaan mata, hingga bisa sampai menyebabkan infeksi.
"Yup, oleh akibat kondisi awal yang diabaikan, bisa berakibat lebih buruk. Tapi kalau kita cukup menyadari pentingnya Kesehatan Mata, ketika timbul keluhan, bisa langsung mengantisipasi dengan baik, sebenarnya hubungan tidak secara langsung bermain Gadget dengan kebutaan," tutupnya. 
So, pada intinya apapun itu yang berlebihan tidak akan menghasilkan hal baik. Mata juga butuh istirahat, dan segera lakukan tindakan yang tepat jika terjadi keluhan-keluhan pada mata mu. 

Sumber : Akurat.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar